Xeratic, Paparkan 5 Manfaat Integrasi Data bagi Perusahaan yang Jarang Diketahui

0
1664
Potret diskusi panelist dalam Websummit Satu Data Indonesia 2022, dengan tema ‘Interoperability, Collaborative & Trusted e-Government & Public Services (SPBE)’ Kamis (07/07/2022).

“Misi kita yang pertama Build Smart Data Management Platform yang kata kuncinya adalah applicable for business with valuable impact..”

Jakarta, Komite.id – Berdiri sejak tahun 2007 Xeratic merupakan perusahaan integrator solusi dari sisi servis data manajemen. Dengan mengikuti arus perkembangan teknologi, Xeratic pun mendeklarasikan menjadi Data Management Technology Enterprise. Pasalnya, dengan data Indonesia bisa bersaing di rancah global. Hal ini seperti yang disampaikan Business Development Director, Co-Founder Xeratic Victor Gunawan, saat menjadi Panelist dalam kegiatan Websummit Satu Data Indonesia 2022, Kamis (07/07).

“Misi kita yang pertama Build Smart Data Management Platform yang kata kuncinya adalah applicable for business with valuable impact, misi kedua yang dijalankan adalah bagaimana masyarakat Indonesia terpacu untuk mempelajari Data dan ketiga kita selalu membuka kolaborasi dengan data ekosistem yang ada di Indonesia, karena bersama lebih baik dibandingkan sendiri,” ucap Co-Founder Xeratic.

Saat ini, mungkin Anda masih bertanya-tanya mengenai penting atau tidaknya integrasi data untuk dilakukan oleh sebuah perusahaan. Sebagai informasi, integrasi data merupakan proses menggabungkan data yang dimiliki oleh perusahaan dari berbagai sumber database, sehingga semua data tersebut akan menjadi satu. Integrasi data menjadi salah satu aspek terpenting di dalam perusahaan karena memberikan manfaat untuk berbagai aspek.

Salah satunya, mempermudah tim dari divisi yang berbeda dalam satu perusahaan untuk saling berkoordinasi dan mengolah data untuk menghasilkan strategi yang efektif. Untuk lebih jelasnya, simak penjelasan di bawah ini.

Manfaat Integrasi Data 

Jika berpikir integrasi data hanya bermanfaat untuk mempermudah proses pengambilan data, berarti Anda salah. Pasalnya, integrasi data memiliki manfaat yang sangat luas, diantaranya adalah sebagai berikut:

  1. Lebih Mudah Mengakses Data  

Tidak semua karyawan di dalam perusahaan bisa menggunakan peralatan teknis atau bahkan semi teknis. Sedangkan, data diperoleh dan diperlukan dari hulu sampai hilir. Maka dari itu, dengan menggunakan integrasi data sebagai tools dalam tata kelola dan manajemen data, karyawan dapat mengakses data dengan mudah.

  1. Menjaga Koordinasi Setiap Divisi 

Setiap divisi perusahaan saling berkoordinasi dan bekerja sama. Maka tak heran jika perusahaan berusaha mengintegrasikan sumber data internal yang bisa diakses berbagai divisi, tentunya hal itu dibutuhkan secepat mungkin sehingga semua karyawan dapat mengakses informasi yang mereka butuhkan. Hal ini dapat terjadi jika perusahaan melakukan integrasi data, sehingga skalabilitas dan kinerja tinggi antar divisi akan terjaga.

  1. Hemat Waktu dan Biaya 

Analisa data jauh lebih mudah bila data Anda terintegrasi. Hal ini juga berdampak bagi pengeluaran perusahaan yang jauh lebih hemat. Bayangkan saja untuk memperoleh salah satu data perusahaan yang akan dijadikan bahan pertimbangan dalam mengambil keputusan, Anda harus terlebih dahulu meminta dan diolah oleh tim yang berbeda. Tentu ini bukan langkah yang efektif. Dalam hal ini, integrasi data pasti dapat membantu Anda menghemat waktu dalam mengumpulkan dan mengolah data, terutama saat akan mengambil keputusan.

  1. Konten Jadi Lebih Sesuai dengan Audiens 

Jika perusahaan Anda mengandalkan blog, situs web, e-commerce, atau media sosial lainnya untuk menjalin hubungan dengan audiens, maka Anda harus terus memperbaiki dan meningkatkan konten. Dengan mengintegrasikan semua data dari berbagai sumber, Anda akan menerima profil Audiens yang jauh lebih detail dibanding jika Anda menggunakan sumber data terpisah. Tanpa integrasi, Anda akan membuang terlalu banyak waktu untuk menghubungkan titik-titik data ini bersama-sama, atau Anda akan kehilangan beberapa faktor umum yang penting. Dengan integrasi data, Anda akan mendapatkan gambaran lengkap tentang profil Audiens Anda, sehingga konten yang dibuat bisa lebih tepat sasaran karena sudah dipersonalisasi.

  1. Mampu Menyajikan Data Real-Time 

Mungkin Anda sudah sering mendengar mengenai data yang memerlukan penanganan secara realtime. Dengan integrasi data, Anda bisa memiliki data teknik secara real-time yang dapat dilengkapi dengan teknologi ETL dan menambahkan konteks dinamis yang mana selalu mengalir terus menerus. Data dapat dilihat di satu lokasi, tetapi tidak disimpan di lokasi tunggal. Hal ini akan jauh sangat mempermudah jika Anda memiliki big data.

Masihkah Anda ragu untuk melakukan integrasi data? Namun, memang tidak semua perusahaan/organisasi memiliki tim atau pengalaman dibidang data integration. Tapi Anda tidak perlu khawatir, karena Xeratic dapat membantu proses integrasi data pada perusahaan Anda dengan DataOps Services.

Pada dasarnya, derasnya arus perkembangan teknologi yang semakin digital, tentu perlu memperhatikan konteks digital transformasi terhadap organisasi yang mana memproduksi banyak sekali redusi data.

Disampaikan Co-founder Xeratic, bahwa redusi data yang pertama adalah Explosion of New Data. Dimana semakin banyak masyarakat yang berpindah menggunakan aplikasi-aplikasi digital baru, sehingga menyebabkan ‘ledakan’ data baru. Selanjutnya yaitu Sprawl of Legacy Data yang mana data yang sudah dipublish tidak bisa diremove, dibuang dan diabaikan.

Pada redusi data selanjutnya ialah tentang bisnis yang dipacu oleh digitalisasi akan semakin cepat bagaimana industri teknologi, Developer, Data Operations Team tidak tertinggal dan bisa menghadapi tantangan tersebut. Karena pada dasarnya bisnis lebih cepat daripada teknologi.

Dikatakan Victor, berbicara mengenai Data Driven Indonesia, bagaimana Satu Data Indonesia dapat mendukung Indonesia Emas 2045. Tak bisa dipungkiri, bahwa untuk mencapai hal tersebut ada beberapa tantangan terpendam yang harus diperhatikan. Mulai dari sisi talenta, integrasi dan lainnya termasuk penggunaan Analytics dengan Artificial Intelligence ataupun Machine Learning.

Menjawab tantangan tersebut, Xeratic meluncurkan sebuah produk untuk memberikan beberapa solusi secara layanan. Xeratic menjadi perusahaan yang berfokus pada Data Quality Automation. “Kami menginginkan dari para walidata atau para pembuat keputusan membuat decision yang lebih baik untuk republik ini,” jelasnya.

Produk pertama Xeratic ialah Xeratic LINKR sebagai cikal bakal perusahaan yang membahas tentang Data Quality Service. Produk ini dirancang untuk membantu penemuan data dan perhatian data secara cepat.