Indie Clothing Expo Dihelat di Gambir Expo

0
2189

Jakarta, KomITe- PT Dyandra Promosindo menggelar ajang Indie Clothing Expo, yang tahun ini kembali menggandeng KICK (Kreative Independent Clothing Kommunity), sebuah asosiasi brand indie clothing Indonesia yang bermarkas di Bandung, dan juga simPATI. Di ajang bertajuk simPATI ICE Jakarta 2018 ini, penyelenggaraan Indie Clothing Expo (ICE) akan sangat spesial karena merupakan tahun pertama penyelenggaraannya di Jakarta, dan akan menghadirkan banyak hal yang berbeda dengan pameran clothing serupa lainnya.

Dalam siaran pers baru-baru ini disebutkan bahwa pameran ini diselenggarakan pada tanggal 25 – 29 April 2018 di Gambir Expo Arena JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, bersamaan dengan pameran otomotif Indonesia International Motor Show 2018 dan REI Mega Expo.

Setelah sukses diselenggarakan di Surabaya pada bulan Maret lalu, rangkaian penyelenggaraan simPATI ICE 2018 akan diselenggarakan juga dikota lainnya seperti Yogyakarta pada bulan Agustus, Malang pada bulan September dan ditutup di Bandung pada bulan November. “Dengan diselenggarakannya event clothing di 5 kota di Indonesia ini, diharapkan dapat terus memberikan keyakinan publik untuk tetap menggunakan produk anak negeri dan menjadikan industri clothing lokal pemenang di negeri sendiri,” sebut pernyataan dalam siaran pers tadi.

Adapun ajang ini juga dukung oleh brand-brand lokal kebanggaan Indonesia, seperti 17seven, 4.20 Society, After Sunday, Based Club, Blankwear, Bloods, Blue Maldiv, Born and Blessed, Cosmic, Cottonology, Crush Exp, Czar Project, Daydreamz, Elgoods, Epidemic, Erigo, Escape, Everyday Is Saturday, Evil, Faithstar, Flashy, High Volume, Hooligans, Insurgent Club, Invictus, Kickout, LEAF, Loony, Maggot, Monochrome, Noin Brand, Nothing, Nymph, Oink!, Orkids, Premium Nation, Radgra, Rifern, Rotten, Russ, SCDATM, Schitzo, Screamous, Skymo, Talgos, Untckd, Vibes, Wellborn, Zaf, dan masih banyak lagi lainnya.

Selain itu, pada penyelenggaraan simPATI ICE Jakarta 2018 akan dimeriahkan oleh penampilan sederet musisi sidestream dan mainstream yang sedang digandrungi. Sebanyak 23 musisi akan memenuhi stage simPATI ICE selama 5 hari pameran diantaranya Nice Friday, Sentimental Moods, OM PMR, SRXBS dan Danilla yang hadir di hari Rabu, 25 April 2018.

Kemudian Black Teeth, Mike’s, Sisitipsi, Revenge The Fate dan — Weird Genius akan tampil pada hari Kamis, 26 April 2018. Pada hari Jumat, 27 April 2018 akan disuguhkan penampilan atraktif dari Rocket Rockers, Revara Scaller dan Shaggy Dog.
foto : jakartakita.com/ikung adiwar

Adapun pada hari Sabtu, 28 April 2018 akan ada penampilan dari Hoolahoop, Junior Soemantri, Pee Wee Gaskins, The Upstairs dan Pusakata. Ditutup di hari Minggu, 29 April 2018 oleh Vira Talisa, Mustache and Beard, Fourtwnty dan Andra and The Backbone. Dari sederetan rangkaian acara tersebut, penyelenggara menargetkan sekitar 60.000 pengunjung dalam pelaksanaan selama 5 hari.

Adapun penyelenggara akan menggelar program Happy Hour, sebuah program yang memungkinkan pengunjung untuk mendapatkan semua item clothing mulai baju, jaket, tas, celana dan lain-lain pada sebuah area dengan satu harga yaitu Rp 50.000,-. Program Happy hour ini dibuka terbatas, hanya pada pukul 11.00 – 15.00 WIB selama penyelenggaraan. (red)